Lamun Ombak merupakan sebuah restoran yang berada di kota Padang, Sumatra Barat. Restoran ini dikenal dengan sajian menu masakan khas Padang yang lezat dengan bahan-bahan yang tentunya berkualitas. Lamun Ombak menjadi salah satu rumah makan tradisional Padang yang paling terkenal.
Menu andalan RM. Lamun Ombak antara lain rendang, aneka gulai, udang, hingga ayam pop. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau dengan kisaran harga mulai dari Rp30.000 per porsi makan.

Pepohonan yang hijau di sekitar area makan dan suasananya yang tenang, menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Terletak hanya sekitar 15 menit dari pusat kota Padang, RM. Lamun Ombak memiliki lokasi yang sangat strategis dan mudah dijangkau.
Alamat
Jl. Khatib Sulaiman No.99, Ulak Karang Sel., Kec. Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat
Halal Status
Halal Certified
(Ami)